Penyebab Power Bank Drop


Sobat pernah mendapati power bank tiba-tiba tidak mau mengisi gadget, padahal sudah merasa mengecasnya secara penuh? Jika sobat sudah mengecek semua konektor power bank dan gadget kesayangan sobat semua baik-baik saja, apa yang terjadi? Mungkin saja power bank sobat drop. Nah, untuk itu, mari kita telusuri apa saja penyebab power bank drop.
Penyebab Powerbank Drop

Ya, seperti halnya baterai gadget, power bank dapat saja drop. Artinya, setelah sobat mengecasnya secara penuh, power bank tersebut tidak dapat digunakan untuk mengisi gadget karena tidak mampu menampung daya, apalagi mentransfernya ke gadget. Hal ini umumnya disebabkan oleh hal seperti diantaranya:

Kualitas Baterai 
Kualitas baterai sangat menentukan lamanya power bank dapat dipakai. Dengan kualitas baterai yang buruk, bahkan baru beberapa kali pemakaian saja, power bank sudah mulai drop, alias tidak mampu melakukan penyimpanan tenaga secara optimal.

Pemakaian dan Perawatan 
Pemakaian dan perawatan yang buruk terhadap power bank juga menjadi salah satu biang keladi mudah drop-nya baterai power bank sobat. Sebagai contoh, pengecasan yang terlalu lama hingga overcharge, terjatuh di tempat yang kersa, atau terkena air sehingga masuk ke power bank dapat membuat portable charger tersebut mudah drop.

Usia Power bank
Powerbank memiliki usia yang ditunjukkan dari berapa kali alat ini digunakan untuk mengecas. Semakin sering dipakai, semakin berkurang pula usianya, dan pada kali tertentu, umumnya ribuan kali penggunaan, power bank tidak dapat lagi menampung atau menyimpan energi karena baterai isi ulangnya sudah aus.

Itulah sekilas tentang mengapa dan apa penyebab power bank drop. Memang pesatnya perkembangan teknologi saat ini seolah tidak dibarengi dengan peningkatan kualitas produk sehingga hampir semua produk gadget semakin mudah rusak, termasuk juga power bank yang komponen utamanya hanya merupakan baterai isi ulang. Bahkan baru beberapa kali pemakaian saja, produk sudah harus dipensiunkan. Semoga bermanfaat, salam.

No comments:

Post a Comment